hana
BiNusian weblog
FACEBOOK
Categories: Teknologi Informasi

            Facebook merupakan salah satu situs jejaring sosial yang sedang banyak digemari oleh orang-orang saat ini. Sayapun termasuk salah satu pengguna facebook. Karena selain fitur dan aplikasinya yang menarik, cara kita untuk mendapat teman barupun sangat mudah.

            Menurut saya, melalui situs facebook banyak manfaat yang bisa kita gunakan di dalamnya, sekalipun dalam management/perusahaan. Beberapa manfaat yang dapat kita gunakan di facebook bagi management/perusahaan, antara lain yaitu dapat memperluas jaringan bisnis kerja kita. Selain itu, kita juga dapat membuat iklan dengan gratis di facebook sehingga dapat memperkecil angka cost perusahaan, dll. Salah satu contoh yang dapat kita lihat belum lama ini, yaitu saat kampanye presiden Barack Obama, beliau memanfaatkan facebook sebagai salah satu media kampanyenya, yang tidak memakan banyak biaya. Dengan kata lain jika kita dapat mempergunakannya dengan sebaik mungkin, maka akan banyak manfaat yang dapat kita rasakan.

            Ide-ide atau saran yang mungkin bisa saya berikan yang berkaitan dengan fungsi sosial network terhadap perkembangan management/perusahaan adalah dengan meningkatkan jenis-jenis sosial network melalui media internet yang lebih variatif sehingga lebih memudahkan perusahaan-perusahaan memanfaatkan media ini untuk mengembangkan bisnis mereka. Melalui sosial network perusahaan dapat menekan biaya pemasaran dimana biasanya perusahaan harus memasang iklan dengan biaya yang cukup mahal. Namun, melalui sosial network yang ada di internet selain dapat memasarkan dengan gratis, tapi juga dapat memiliki jaringan konsumen yang luas.

Leave a Reply